Senin, 12 Maret 2012

a. Resep Lidah Buaya  
    
   Bahan : 

  •  3 daun lidah buaya 

   Cara membuat Dan Penggunaan: 

  •  Kupaslah daun lidah buaya hingga tertinggal bagian yang berwarna transparan. letakkan bagian tersebut di kulit kepala dan ratakan diamkan hingga 10 menit kemudian bersihkan dengan shampo lembut.      
  • Untuk menghilangkan rasa gatal akibat kulit kepala yang meradang, gunakan lendir lidah buaya ke seluruh permukaan kulit kepala. diamkan semalam, kemudiaan bilas hingga bersih di pagi hari saat anda bangun tidur. 


Lidah Buaya
b. Resep Jeruk Lemon / Jeruk Nipis
    Lemon sudah sejak lama dikenal berkhasiat mengatasi ketombe. Hal itu karena lemon mempu menjaga keseimbangan PH atau kadar asam di kulit kepala.

Bahan :
·        1 buah lemon
·        15 ml minyak kelapa 

     Cara Membuat dan Penggunaan : 

    Peras buah lemon, ambil airnya dan campurkan dengan minyak kelapa. Kemudian gunakan  campuran tersebut untuk memijat kulit kepala dan diamkan selama 8 jam. Akan lebih baik jika anda menggunakan ramuan ini pada malam hari dan keramas keesokan paginya. Atau bisa juga dengan mengiris  tipis – tipis buah lemon kemudian balurkan ke kulit kepala. Lalu cuci rambut separti biasa. Cukup lakukan seminggu sekali.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar